Amankan Pemilu 2019, Ini Daftar Anggota Satlinmas Dilantik

oleh -42 Dilihat
Bupati Ir H Mian melantik Satlinmas untuk pengamanan Pemilu 2019.

Bengkulu Utara, jejakdaerah.com – Untuk menjaga keamanan, kenyamanan dan ketertiban pada saat Pemilu 17 April 2019 mendatang. Demi mewujudkan pemilu yang kondusif di setiap TPS.

Bupati Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu, Ir, H, Mian melantik sebanyak 1808 Satuan Pelindung Masyarakat (Satlinmas). Untuk 19 Kecamatan, bertempat di lapangan kantor Pemkab, Selasa (12/2/2019).

Disampaikan oleh Mian, bahwa prioritas kerja yang paling utama dilantiknya Satlinmas ini, yaitu bertugas untuk menjaga keamanan, kenyamanan dan ketertiban pada saat Pemilu 17 April 2019 mendatang, demi menjadikan pemilu yang kondusif di setiap TPS se Bengkulu Utara,

Selain itu, terlepas dari massa Pemilu. Anggota Satlinmas akan melanjutkan tugas sebagai pengamanan desa, hal yang sama juga untuk menjaga kemanan dan ketertiban masyarakat desa.

“Kita harapkan, akhir dari pemilu 17 Arpil mendatang dapat berjalan dengan tertib dan kondusif. Dengan dilantiknya Satlinmas ini, agar dapat membantu dalam mensukseskan pemilu. Selanjutnya, harus bisa mengamankan program-program dan kondisi di desa. Kita akan galakkan lagi tamu wajib lapor 1×24 jam, dan ini dibawah pantauan Satpol PP dan Satlinmas,” pungkas Mian.

Pelantikan juga dihadiri oleh seluruh SKPD dan FKDP Kabupaten Bengkulu Utara. (cw1)

Berikut daftar jumlah Satlinmas disetiap Kecamatan

1. Kecamatan Batik Nau 84 Anggota.
2. Kecamatab Lais 78 Anggota.
3. Kecamatan Air Besi 66 Anggota.
4. Kecamatan Hulu Palik 76 Anggota.
5. Kecamatan Putri Hijau 150 Anggota.
6. Kecamatan Marga Sakti Seblat 94 Anggota.
7. Kecamatan Ketahun 158 Anggota.
8. Kecamatan Pinang Raya 130 Anggota.
9. Kecamatan Padang Jaya 170 Anggota.
10. Kecamatan Giri Mulya 88 Anggota.
11. Kecamatan Argamakmur 234 Anggota.
12. Kecamatan Kerkap 82 Anggota.
13. Kecamatan Air Padang 40 Anggota.
14. Kecamatan Tanjung Agung Palik 52 Anggota.
15. Kecamatan Arma Jaya 74 Anggota
16. Kecamatan Napal Putih 60 Anggota.
17. Kecamatan Ulok Kupai 72 Anggota.
18. Kecamatan Air Napal 56 Anggota.
19. Kecamatan Enggano 44 Anggota.