Ini Nama Relawan Demokrasi Bengkulu Utara Siap Dikukuhkan

oleh -43 Dilihat
Ilustrasi.

Bengkulu Utara, jejakdaerah.com — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkulu Utara, telah mengumumkan sebanyak 55 daftar lulusan rekrut Relawan Demokrasi berdasarkan surat no:  J.o /PP.OS-Pu/ 1703/KPU-Kab/I/2019.

Dimana para peserta yang lulus ini telah melewati berbagai tes dan memenuhi persyaratan, diantaranya persyaratan administrasi dan tes wawancara yang dilakukan pada 20-21 Januari 2019 lalu.

Anggota KPU BU Divisi Teknis Penyelenggaraan, Andi Perwira menyampaikan, para peserta yang telah lulus ini, selanjutnya akan dilakukan pengukuhan dan bimbingan pada Rabu (23/1) hingga Kamis (24/1) 2019 sebelum diterjunkan kelapangan untuk melakukan tugas sebagai relawan demokrasi.

“Harapan kami setelah dilakukan pengukuhan dan bimbingan nanti, mereka bisa menjadi perpanjangan tangan kami, untuk menyampaikan pesan-pesan serta misi-misi KPU, paling tidak bisa mengajak masyarakat agar memperkecil angka golput,” terang Andi. Senin (21/1/2019).

Lebih lanjut Andi menyampaikan, dari 55 peserta yang lulus ini akan ditempatkan di seluruh Kecamatan di wilayah Kabupaten Bengkulu Utara.

Relawan Demokrasi ini terdiri dari 10 basis pemilih yakni, Basis Pemilih Keluarga ada 8 relawan, Pemula 6 relawan, Muda 6 relawan, Perempuan 9 relawan, Penyandang Dissabilitas 5 relawan, Berkebutuhan Khusus 4 relawan, Marginal 5 relawan, Komunitas 4 relawan, Keagamaan 4 relawan dan Internet 1 relawan, dan relawan terpilih 3 orang.

“Menurut juknisnya, setiap kecamatan harus ada relawan demokrasi, namun untuk jumlahnya tidak ditetapkan, yang pasti disetiap kecamatan harus ada, minimal 1 relawan di tiap Kecamatan,” jelas Andi. (cw1)