Pembukaan Badan Jalan dan Pengerasan Untuk Akses Petani Desa Pekalongan

oleh -91 Dilihat

Kepahiang, wwwjejakdaerah.com -Desa Pekalongan Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang  melakukan PPHP pembukaan Badan Jalan dan Pengerasan sepanjang 947 M,Selasa (18/12/2020).

Jalan yang dibangun dari Anggaran Dana Desa Tahun 2020, dengan Anggaran sebesar Rp. 425.000,- berlokasi di Dusun IV Desa Pekalongan, adalah keinginan masyarakat berdasarkan hasil musyawarah dan kesepakatan bersama. Karena disini merupakan lokasi perkebunan tanaman palawija, Tomat, cabai, sayur, timun dan Kopi. Juga merupakan penghasil Gula Aren. Ungkapkan oleh Edi Santoso selaku Ketua TPK.

” Jalan yang dibangun ini untuk mempermudah akses bagi masyarakat untuk mengangkut hasil pertanian. Sehingga kendaran Roda empat dan roda dua lancar dilalui”  kata Edi.

Dengan terealisasinya pembukaan Badan Jalan dan Pengerasan ini PJS Kades Pekalongan Sofyan Amsah, SE berharap jalan ini dapat ditingkatkan ditahun mendatang agar bisa diaspal dan dibangun drainase sehingga jalan ini benar benar bermanfaat untuk masyarakat. 

” Kedepanya semoga untuk Tahun Anggran yang akan datang rencan akan di aspal dan dibangun drainase bisa terwujud, biar lebih enak dilalui” ungkap Sofyan. 

Hadir dalam Kegiatan ini Camat Ujan Mas Sofyan Amsah,SE yang merupakan PJs Kades Pekalongan, Babinsa, Babinkamtibnas, Tim PPHP, Perwakilan Dinas PMD,Dinas PU Kabupaten Kepahiang, Perangkat Desa dan Masyarakat. (Fro)