Kepahiang, www.jejakdaerah.com – Selain mengunjungi Pasar Kepahiang Presiden Ir Joko Widodo juga menghampiri Rumah Sakit Umum Daerah Kepahiang, Presiden ingin melihat secara langsung pelayanan yang ada di RSUD Kepahiang.
Disampaikan Jokowi saat wawancara kepada awak media bahwa dirinya bangga dengan rumah sakit Kepahiang. Dengan dokter spesialis yang ada 13 orang kualitasnya sudah paripurna. Namun ada satu permasalah menurut Jokowi karena belum ada alat untuk operasi mata katarak, sehingga secepatnya pihaknya akan mengirimkan alat tersebut ke RSUD Kepahiang.
” Saya Bangga dengan Rumah Sakit Kepahiang, Rumah Sakit ini tipe C memiliki 124 bed, dokter spesialisnya ada 13 bagus kualitasnya sudah paripurna baik. Jadi ada masalah satu alat mata untuk operasi katarak nanti saya kirim secepatnya,” ujar Jokowi.
Sementara itu Bupati Kepahiang Dr.Ir Hidayatullah Sjahid,MM IPU yang berdiri di samping kanan Presiden saat diwawancarai awak media terlihat sumringah, ia tersenyum lebar atas pujian yang diberikan Presiden terhadap pelayanan rumah sakit Kepahiang, ditambah dalam waktu dekat Presiden akan mengirimkan alat untuk operasi katarak. (Fro)!